Sejumlah Wartawan Unit Pemprovsu Berduka, Gubernur Sumut Kunjungi Kediaman Alm Ilham Pane

Headline Sekitar Kita

tobapos.co – Sejumlah wartawan yang bertugas meliput kegiatan Pemprov Sumut berduka lantaran kehilangan teman baik seorang jurnalis yang selalu hadir berkumpul di ruang pres room kantor Gubernur Sumut di Jalan Diponegoro Medan.

Almarhum Ilham S Pane wartawan media cyber jelajah.com meninggal dunia pada, Sabtu (6/3/2021) pada pukul 8.00 wib.

Selain rekan jurnalis, Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi beserta ibu Nawal Lubis turut berduka. Merasakan duka yang dialami keluarga almarhum Ilham S Pane, Gubsu Edy dan rombongan didampingi Kadis Kominfo Provsu Irman Oemar mengunjungi kediaman istri almarhum Ilham Pane di Jalan Banten, Pasar IV, Helvetia Medan, Minggu (7/3/2021).

Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menyampaikan turut berduka.” Atas nama Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, kami menyampaikan duka cita yang mendalam atas berpulang nya almarhum.” Kata Gubsu Edy.

Baca Juga :   Tindak Lanjut Perintah Walikota, Bapenda Medan Tegas Bongkar Reklame Liar

Kedatangan Gubsu beserta rombongan disambut istri almarhum Nisa Ramalia Nurdin, ibunya Rojana, putri sulung Raida Maiza Huwaidah Pane.

Gubsu mengatakan, sangat terkejut mendengar kabar meninggalnya Ilham. Pasalnya, Selasa 2 Maret lalu, Gubsu bersama Ilham dan wartawan unit Pemprovsu lainnya masih bersama-sama jalan santai. Usai jalan santai, silaturahmi, sarapan dan mengikuti vaksinasi Covid-19 di rumah dinas Gubsu.

“Kita terkejut mendengar kabar itu. Namun itu sudah panggilan sang khalik. Yakinlah Tuhan Allah yang menentukan kita hambaNya. Saya berharap keluarga bisa menerima,” kata Edy sembari mengingatkan keluarga almarhum jika ada masalah/kekurangan untuk tidak segan-segan memberitahu Gubsu disertai memberikan bantuan kepada istri almarhum.

Istri almarhum Nisa Ramalia Nurdin mengungkapkan, sangat terharu atas kedatangan Gubsu dan rombongan ke kediaman mereka. “Terima kasih pak Gubernur, sungguh membuat kami semangat, dimana Gubsu bersedia memperhatikan kami,” ungkap Nisa sambil terisak.

Baca Juga :   Di Padang Sidempuan, BPKH-BAZNAS Serahkan Bantuan Ruang Kelas Baru

Usai menyampakan bantuan kepada keluarga almarhum, rombongan Gubsu menyempatkan diri menyapa warga yang mengetahui kedatangan Gubernur sekaligus memberikan perhatiannya.(MM)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *