Sekeluarga Hobby Motorsport, Pras: Ini Olahraga Tegas, Uji Nyali dan Tidak Abu-abu

Headline Olahraga

tobapos.co – Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi mengatakan keluarganya memang sangat mencintai dunia otomotif sejak lama.

“Saya dan ketiga anak saya, Mas Wibi, Mas Bimo dan Mba Canya punya hobby olahraga yang sama yaitu balap,” kata Pras, sapaan akrab Prasetio Edi Marsudi di Jakarta, Kamis (11/02/2021). 

Karena balap itu, lanjut Politisi PDI Perjuangan ini, melatih sportivitas, konsentrasi, fokus, percaya diri, kekuatan, kedisiplinan sebagai pembalap.

“Motorsport adalah olahraga yang tegas dan jelas. Tidak ada abu-abu, penuh tantangan dan juga adrenalin,” tandasnya.

Pras berharap olahraga balap bisa terus berkontribusi untuk memajukan industri dan olahraga otomotif di tanah air. Serta melahirkan atlet berprestasi.

Baca Juga :   Bobby Nasution: Jangan Jadikan Anak Uji Coba

“Pada tahun 2009 kami mendirikan Banteng Motorsport. Kemudian aktif mengikuti dan membuat event kejuaraan nasional,” ujarnya. 

Saat Pelantikan Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia masa bakti 2021-2024 yang juga melantik Mas Bimo sebagai Direktur Digital Motorsport Sim Arcade dan Mba Canya sebagai Women in Motorsport.

“Juga bersama rekan-rekan mereka yang mempunyai tujuan, visi misi sama untuk memajukan industri dan olahraga otomotif Indonesia. Dengan keberagaman profesi mereka, mulai dari atlet, tokoh balap, selebritis, pengusaha, hingga prajurit TNI dan Polri,” tandas Pras.

Pras semakin optimis dengan kolaborasi beragam profesi yang solid dan semangat gotong royong, bersatu, Standing and Growing Together for Perfecting Perfection, pengurus IMI yang baru akan mampu mencetak para atlet olahraga otomotif Indonesia dengan torehan prestasi di berbagai kejuaraan nasional hingga internasional.

Baca Juga :   Kelestarian Hutan di Sumut Harus Dijaga, Tindak Perambah Lakukan Penertiban Hewan Dilindungi

“Dan dapat mewujudkan semua visi, misi, tujuan yang telah direncanakan seperti Indonesia sebagai pusat sport automotive tourism dunia. Juga sebagai kiblat otomotif kendaraan bermotor listrik dunia,” imbuhnya. (TP 2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *