tobapos.co–Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan, Ir. H. Akhyar Nasution, M. Si., menunaikan ibadah Salat Jumat bersama warga Medan Labuhan di Masjid Jamik, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Besar, Jumat (18/9). Usai beribadah, Akhyar menjalin silaturrahim dengan jemaah sekaligus untuk mengingatkan warga untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan guna memutus mata rantai penyebaran pandemi Covid-19.
Dengan mencontohkan dirinya yang pernah menjalani perawatan akibat didiagnosa positif Covid-19, Akhyar meminta warganya agar tidak abai dengan protokol kesehatan. Disebutkannya, tidak ada yang bisa memastikan kapan pandemi ini berakhir, karena itu kedisiplinan menerapkan protokol kesehatan saat menjalankan aktivitas sehari-hari sangat dibutuhkan.
“Sangat tidak enak kalau sudah kena. Diisolasi, sendirian di ruangan tiga setengah kali enam meter. Nggak boleh ada tamu. Hanya perawat datang, memberi obat, memeriksa kita. Dan para perawat ini juga begitu berat tugasnya. Setelah bertugas mereka tidak pulang, namun juga harus diisolasi,” ujarnya seraya mengatakan, kasus terkonfirmasi positif Covid di Medan cukup tinggi yakni rata-rata perhari hampir mencapai 50.
Akhyar mengatakan, pandemi berdampak pada berbagai bidang kehidupan. Pemko Medan juga juga harus melakukan refocusing dan realokasi anggaran untuk penanganan Covid-19. Akibatnya, banyak program yang harus tertunda. Salah satu yang tertunda itu adalah perbaikan Jalan Pancing 1 Martubung.
“Kami mohon maaf. Bukan karena tidak perhatian, tapi kondisi pandemi inilah yang menyebabkan perbaikan jadi tertunda. Tapi insya Allah tahun depan pekerjaan perbaikan Jalan Pancing ini bisa kita lanjutkan lagi,” ucapnya.
Akhyar juga mengatakan, Pemko Medan juga telah memiliki tanah seluas 26 hektar untuk lahan pembangunan Islamic Center Medan. Lahan tersebut terletak di Kelurahan Tangkahan. Pekerjaan pertama yang akan dilakukan adalah penimbunan lahan. Akhyar juga menambahkan, pembangunan Jalan Pancing I ini merupakan bagian yang tak terpisahkan dengan pembangunan Islamic Center.
Sementara itu, Ketua Badan Kemakmuran Masjid Jamik, Solehan, mengungkapkan berterima kasih atas kunjungan silaturrahim Akhyar ini. Dia berharap kunjungan ini dapat kian memperat jalinan silaturrahim antara jamaah dengan Pemko Medan.