Pemerintah Kabupaten Asahan mulai gencar melakukan sosislisasi Kehalalan Vaksin Sinovac

Pemerintahan

tobapos.co– Sosialisasi tersebut disampaikan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) H. Rahmat Hidayat Siregar, S.Sos., M.Si. tersebut terlihat aktif menyosialisasikan Vaksin Covid-19 buatan Sinovac melalui group WhatsApp, dan media sosial lainnya, Jum’at (08/01/2021)

Dalam sosialisasinya Kadis Kominfo Asahan itu menyampaikan dimana Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) pada 08 Januari 2021 telah menetapkan Vaksin Covid-19 buatan Sinovac yang diajukan proses sertifikasinya oleh PT Bio Farma hukumnya Suci dan Halal.

Saat ini Fatwa MUI secara utuh masih menunggu keputusan, terkait keamanan (safety), kualitas (quality) dan kemanjuran (efficacy) dari Badan Pengawas Obat dan Minuman (BPOM) Republik Indonesia.

Kadis Kominfo Asahan itu yang menjabat juga sebagai Jubir Satuan Tugas Percepatan dan Penangan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Asahan mengimbau, kepada masyarakat untuk turut berpartisipasi menyosialisasikan Vaksin tersebut dan memberi pemahaman agar tidak perlu takut dan ragu terkait Vaksin Covid-19 yang akan segera dilaksanakan di wilayah Kabupaten Asahan. 

Baca Juga :   Pemko Medan Gelar Sub PIN Polio Putaran II, Sebanyak 16.292 Anak Sudah Mendapatkan

“Jangan takut dan ragu, Vaksin ini halal dan masyarakat ketika divaksin tidak dipungut biaya pembayaran apapun alias gratis,” ucapnya.(Adit)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *