tobapos.co – Pejuang pemekaran provinsi baru di wilayah Provinsi Sumatera Utara segera mewujudkan keinginan masyarakat.
Kali ini semangat rakyat akan jadi atensi Pembina DPP Dulur Ganjar Pranowo hingga mengusulkan adanya pemekaran tersebut.
Tercetus wacana nama provinsi yang diusulkan Dulur Ganjar Pranowo (DGP) yakni Provinsi Kaldera Toba, ujar Pembina DPP Dulur Ganjar Pranowo (DGP) Djasarmen Purba bersama Viktor Simanjuntak dan Sutrisno Pangaribuan saat menggelar konferensi pers, di Hotel Le Polonia, Jalan Jenderal Sudirman, Jumat (21/10/2022).
Geliatnya usulan Provinsi Kaldera Toba tersebut terselenggara dalam rangkaian kegiatan Dulur Ganjar Pranowo (DGP) mengusung 12 nama calon Wakil Presiden (Cawapres) yang akan mendampingi Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024.
Djasarmen Purba mengatakan, Provinsi Kaldera Toba ini nantinya akan meliputi 17 kabupaten dan tiga di antaranya merupakan kota madya. Provinsi ini juga akan mencakup 3.500 desa dan jumlah penduduk 5 juta jiwa.
“Di sana ada beberapa suku, termasuk di dalamnya, Simalungun, Angkola, Mandailing, Karo, Pakpak, ditambah lagi dengan yang lain, Jawa, Minang, Aceh. Dan juga dengan keturunan-keturunan, Tionghoa dan India, semua ini digabung dalam gerakan Provinsi Kaldera Toba,” kata Djasarmen Purba.
Ia menyebutkan, wacana ini merupakan perjuangan nyata DGP untuk menjawab keinginan masyarakat yang selama ini menginginkan adanya provinsi baru.
Meskipun yang menjadi hambatan adalah adanya moratorium. Pihaknya berharap wacana ini cepat terwujud.
Sebagaimana keinginan rakyat, maksud dan tujuan pemekaran provinsi ini adalah demi terwujudnya percepat pelayanan kepada masyarakat. Pembangunan lebih fokus karena rentang kendali lebih dekat. Upaya untuk menciptakan pemerintah lebih efisien dan efektif. Memperkuat eksitensi serta peran wilayah adat dan budaya
Ia menambahkan, diawal tahun 2023 mendatang mereka juga akan mengadakan kongres untuk menggagas pembentukan Provinsi Kaldera Toba.
“Kita akan mengadakan kongres akbar sumut, pembentukan provinsi kaldera toba pada awal tahun 2023, disana nanti akan kita undang semua, untuk menentukan bagaimana dengan provinsi kaldera toba ini,” pungkasnya.
Berikut kabupaten/kota yang diusulkan masuk dalam Provinsi Kaldera Toba
- Kabupaten Karo.
- Kabupaten Simalungun.
- Kota Pematang Siantar.
- Kabupaten Dairj
- Kabupaten Pakpak Barat
- Kabupaten Tapanuli Selatan
- Kabupaten Mandailing Natal
- Kabupaten Padang Lawas
- Kabupaten Padang Lawas Utara
- Kota Padang Sidempuan
- Kabupaten Tapanuli Tengah
- Kota Sibolga
- Kabupaten Toba
- Kabupaten Tapanuli Utara
- Kabupaten Humbang Hasundutan
- Kabupaten Samosir
- Kabupaten Batu Bara. (MM)